√ 20 Contoh Soal Sosiologi Pilihan Ganda dan Kunci Jawabannya - Ensiklopediasli

Jumat, 06 November 2020

20 Contoh Soal Sosiologi Pilihan Ganda dan Kunci Jawabannya

Contoh soal sosiologi pilihan ganda dan kunci jawabannya - Hallo adik-adik semua, bagaimana kabarnya? Kakak harap kalian semua sehat-sehat selalu ya.

Pada kesempatan kali ini kakak ingin membagikan kumpulan soal pg tentang materi sosiologi kelas 12/VII.

Maka dengan itu, kakak memberi judul artikel ini dengan nama soal un sosiologi pilihan ganda dan jawabannya.

Contoh Soal Sosiologi Kelas 12 

20 Contoh Soal Sosiologi dan Kunci Jawaban


Ada sekitar 20 butir soal (PG/Pilihan Ganda/Pilgan) tentang materi utbk sosiologi yang bisa adik-adik jadikan referensi dalam menghadapi ujian dari guru.

Berikut ini adalah kumpulan soal sosiologi mulai dari kelas 10, 11, 12  dan jawabannya.

PETUNJUK UMUM
  • Tulis namamu di sudut kanan atas.
  • Bacalah setiap soal dengan teliti.
  • Kerjakan dulu soal yang kamu anggap mudah.
  • Periksa kembali pekerjaanmu sebelum diserahkan pada pengawas.

Pilihlah salah satu jawaban yang benar dengan memberi tanda silang (X) pada huruf A, B, C, D, dan E!

1. Perhatikan hal-hal berikut!
(1) konsumerisme
(2) materialisme
(3) hedonisme
(4) religius
(5) idealisme

Sikap yang muncul pada masyarakat sebagai dampak globalisasi ekonomi ditunjukkan oleh nomor ...
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (2), (3), dan (4)
D. (2), (3), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

2. Paham atau gaya hidup yang menganggap barang-barang (mewah) sebagai ukuran kebahagiaan dan kesenangan merupakan pengertian dari ...
A. konsumerisme
B. materialisme
C. hedonisme
D. religius
E. idealisme

3. Ajaran atau pandangan bahwa kesenangan atau kenikmatan merupakan tujuan hidup dan tindakan manusia merupakan pengertian dari ...
A. konsumerisme
B. materialisme
C. hedonisme
D. religius
E. idealisme

4. Pandangan hidup yang mencari dasar segala sesuatu berlandaskan kebendaan semata dengan mengesampingkan segala sesuatu yang bersifat nonmateri merupakan pengertian dari ...
A. konsumerisme
B. materialisme
C. hedonisme
D. religius
E. idealisme

5. Jika dalam masyarakat terdapat potensi terjadinya akulturasi maka salah satu faktor yang menjadi penentu adalah ...
A. adanya kemajemukan kepercayaan
B. sistem budaya yang tertutup
C. adanya pola pikir tentang penemuan baru
D. penemuan budaya yang saling berbeda
E. kondisi sosial yang mengarah pada pola budaya asing

6. Perhatikan hal-hal berikut!
(1) religius
(2) keadilan
(3) sekularisme
(4) hedonisme
(5) individualisme

Dampak dari adanya globalisasi adalah munculnya paham-paham yang tidak sesuai dengan kepribadian dan jati diri bangsa. Paham-paham tersebut ditunjukkan oleh nomor ...
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (2), (3), dan (4)
D. (2), (3), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

7. Paham yang menyatakan bahwa sebuah institusi harus berdiri terpisah dari agama dan kepercayaan merupakan pengertian dari ...
A. religius
B. keadilan
C. sekularisme
D. hedonisme
E. individualisme

8. Meningkatnya pengaruh sekularisme menyebabkan
A. menurunnya pengaruh agama di dalam negara
B. menguatnya pengaruh agama di dalam negara
C. masyarakat makin konsumtif
D. masyarakat makin individualis
E. masyarakat makin religius

9. Suatu paham yang membiarkan segala sesuatu yang dianggap tabu untuk diperlihatkan merupakan pengertian ...
A. sekulerisme
B. pragmatisme
C. individualisme
D. permisif
E. idealisme

10. Perubahan yang proses atau gejalanya tidak dapat diamati atau dideteksi disebut ...
A. perubahan manifest
B. perubahan laten
C. perubahan struktural
D. perubahan proses
E. perubahan cepat

11. Perubahan yang proses atau gejalanya dapat diamati atau dideteksi disebut ...
A. perubahan manifest
B. perubahan laten
C. perubahan struktural
D. perubahan proses
E. perubahan cepat

12. Perubahan sosial-budaya mencakup unsur-unsur kebudayan, baik materiel maupun non materiel. Hal tersebut merupakan pendapat ...
A. Mac Iver
B. Samuel Koenig
C. William F. Ogburn
D. John Philip Gillin
E. John Lewis Gillin

13. Perhatikan hal-hal berikut!
(1) kesadaran tiap individu akan kekurangan dalam kebudayaannya
(2) kualitas ahli-ahli dalam suatu kebudayaan
(3) perangsang bagi aktivitas-aktivitas penciptaan dalam masyarakat
(4) merasa puas dengan budaya yang ada
(5) kebudayaan yang ada telah mapan

Beberapa pendorong bagi penemuan-peneuan baru dalam masyarakat ditunjukkan oleh nomor ...
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (2), (3), dan (4)
D. (2), (3), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

14. Perhatikan hal-hal berikut!
(1) sikap tertutup
(2) menolak pengetahuan baru
(3) lingkungan fisik
(4) perubahan penduduk
(5) struktur sosial

Aspek-aspek yang menjadi faktor-faktor penentu atau penyebab suatu perubahan sosial ditunjukkan oleh nomor ...
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (2), (3), dan (4)
D. (2), (3), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

15. Perhatikan hal-hal berikut!
(1) pola hidup konsumtif
(2) sikap individualistik
(3) berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi
(4) munculnya kesenjangan sosial
(5) meningkatnya kehidupan ke arah yang lebih baik

Dampak negatif perubahan sosial ditunjukkan oleh nomor ...
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (2), (3), dan (4)
D. (2), (3), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

16. Perubahan sosial ada yang terjadi dengan cepat ataupun lambat. Contoh terjadinya perubahan yang cepat dan mendasar adalah ...
A. pembuatan senjata
B. pembuatan undang-undang
C. Revolusi Industri
D. cara berpakaian
E. model rambut

17. Keadaan di mana seseorang atau masyarakat tidak siap menerima kebudayaan baru yang sifatnya asing yang tiba-tiba datang disebut ...
A. anomie
B. cultural shock
C. cultural lag
D. konsumtif
E. individualistik

18. Keadaan di mana seseorang sudah tidak mempunyai pegangan apapun dalam menjalani kehidupan disebut ...
A. anomie
B. cultural shock
C. cultural lag
D. konsumtif
E. individualistik

19. Kondisi di mana saalh satu komponen budaya tidak dapat menyesuaikan diri atau beradaptasi dengan komponen budaya lainnya yang sudah mengalami perubahan terlebih dahulu disebut ...
A. anomie
B. cultural shock
C. cultural lag
D. konsumtif
E. individualistik

20. Proses penyebaran unsur-unsur kebudayaan yang meliputi ide-ide, keyakinan, dan hasil-hasil kebudayaan merupakan pengertian dari ...
A. difusi
B. akulturasi
C. asimilasi
D. akomodasi
E. kolaborasi.

Baca juga: Materi Imigrasi

Itulah tadi beberapa pertanyaan tentang materi sosiologi kelas 12.

Demikianlah soal un sosiologi pilihan ganda. Semoga bermanfaat bagi Anda. Apabila ada jawaban kami yang salah, silahkan beritahukan dengan berkomentar di bawah ini. Sekian dan terima kasih.

Get notifications from this blog

1 komentar

 
close