√ 3 Faktor Penyebab Meningkatnya Globalisasi (Lengkap) - Ensiklopediasli

Selasa, 06 September 2016

3 Faktor Penyebab Meningkatnya Globalisasi (Lengkap)

3 (tiga) Faktor Penyebab Meningkatnya Globalisasi (Lengkap) - Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang faktor-faktor penyebab meningkatnya globalisasi/ sebab-sebab meningkatnya globalisasi. Sebelumnya saya sudah pernah membahas pengertian globalisasi menurut para ahli. Bagi Anda yang belum melihat artikel saya sebelumnya silahkan dilihat di daftar isi blog ini.

Penyebab meningkatnya globalisasi ditandai oleh 3 faktor, yaitu :

3 Faktor Penyebab Meningkatnya Globalisasi (Lengkap)


a. Adanya perubahan politik dunia


1) Bubarnya Uni Soviet tahun 1991 dan jatuhnya Komunisme model Soviet


Sejak dibubarkannya Uni Soviet pada tahun 1991, negara-negara bekas blok Uni Soviet seperti Rusia, Republik Ceko, Polandia dan lain-lain bergerak mengikuti sistem Politik dan Ekonomi Barat. Hal ini membawa mereka menyatu dengan negara-negara lainnya yang berpaham selain komunis. Keadaan tersebut mendorong globalisasi semakin lebih meningkat.

2) Munculnya mekanisme pemerintah internasional dan regional


Mekanisme pemerintah internasional dan regional misalnya seperti PBB dan Uni Eropa. PBB merupakan organisasi internasional dan masing-masing negara anggotanya tetap memiliki kedaulatan. Uni Eropa merupakan bentuk pemerintah transnasional dan masing-masing negara anggotanya tetap memiliki kedaulatan. Uni Eropa merupakan bentuk pemerintahan transnasional dan masing-masing negara anggotanya melepaskan kedaulatannya pada tingkat-tingkat tertentu.

Dalam aktivitasnya, negara anggota PBB maupun Uni Eropa senantiasa berinteraksi dan terkait satu sama lain. Bahkan, aktivitas mereka juga mempengaruhi masyarakat dan negara lain yang bukan anggotanya. Hal tersebut mendorong meningkatnya globalisasi.

3) Munculnya organisasi antar pemerintah dan organisasi non-pemerintah internasional


Organisasi-organisasi internasional mendorong terjadinya komunikasi dan interaksi antar pemerintah atau masyarakat antar negara. Hal ini juga mendorong meningkatnya globalisasi.

b. Adanya aliran informasi yang cepat dan luas


Kemajuan yang pesat di bidang teknologi informasi dan komunikasi mendorong tiap-tiap individu untuk berhubungan dengan cepat. Selain itu, kemajuan di bidang teknologi juga membuat individu dapat mengakses informasi dengan cepat, baik dari dalam maupun luar negeri.

Keadaan ini mendorong tinginya tingkat interaksi antarindividu dan seluruh dunia. Sehingga mengakibatkan saling mempengaruhi antarmasyarakat atau antarnegara di seluruh penjuru dunia. Keadaan ini juga menjadi pendorong meningkatnya globalisasi.

c. Berkembang pesatnya perusahaan-perusahaan transnasional


Perusahaan internasional adalah perusahaan yang memproduksi barang atau jasa di lebih dari satu negara. Perusahaan transnasional ini berupa perusahaan kecil yang memiliki satu atau dua pabrik di negara lain, dapat juga perusahaan raksasa yang memiliki wilayah operasi di berbagai negara di seluruh dunia. Adanya perusahaan-perusahaan seperti ini juga ikut mendorong meningkatnya arus globalisasi di dunia.

Baca juga: 26 Pengertian Globalisasi Menurut Para Ahli

Demikianlah artikel kali ini tentang 3 Faktor Penyebab Meningkatnya Globalisasi. Semoga bermanfaat bagi Anda. Sekian dan terimakasih.

Get notifications from this blog

 
close